Pameran Tunggal Lukisan Deni Junaedi, “The Sent Down Iron”
Pameran Tunggal Lukisan Deni Junaedi mengangkat tema “The Sent Down Iron” atau besi yang diturunkan.
Asal usul besi menarik perhatian Deni untuk diwujudkan dalam lukisan. Besi tidak tumbuh dari perut bumi, tetapi berasal dari atas. Deni mengespresikan fenomena ini melalui cat air.
Besi dikirim ke bumi dari supernova. Ledakan bintang raksasa ini menyebar besi ke jagad raya dan memberikan paket hadiah pada bumi. Oleh karena itu, ia menyebut konsepnya: "The Sent Down Iron" (besi yang diturunkan).
DISKUSI KURATORIAL PAMERAN TUNGGAL LUKISAN DENI JUNAEDI “The Sent Down Iron”
Diskusi Kuratorial ini sebagai bentuk pemaparan konsep Pameran Tunggal Lukisan Deni Junaedi "The Sent Down Iron" oleh kurator pameran, yaitu Doni Riw dan Eiwand Suryo.
Doni Riw adalah akademisi seni yang menempuh pendidikan sarjana dan magister di ISI Yogyakarta, tesisinya tentang estetika. Karena Doni juga sebagai adik kandung Deni Junaedi sebagai seniman yang tengah berpameran, maka tulisannya, selain membahas sisi estetika, dikaitkan dengan kehidupan Deni.
KAJIAN TAFSIR SURAT BESI (AL-HADIID) 57:25 - side-event PAMERAN TUNGGAL LUKISAN DENI JUNAEDI “The Send Down Iron”
Mengapa Allah menggunakan diksi “kami turunkan” untuk besi pada surat al-Hadid ayat 25? Bagaimana benda yang memiliki kekuatan hebat dan banyak manfaat itu digunakan sebagai parameter untuk mengetahui siapa yang menolong agama-Nya dan para rasul-Nya?
Pertanyaan itu yang dihadirkan dalam side event Pameran Tunggal Lukisan Deni Junaedi “The Send Down Iron”.
Event online dengan juluk "Kajian Tafsir Surat Besi (Al-Hadid) 57:25 ini menghadirkan pembicara: K.H. M. Shiddiq Al-Jawi dan Mirza Satriawan, Ph.D.
Ustad Shiddiq, selaku ahli fikih Islam dan tafsir Alquran, menafsir surat yang digunakan sebagai ide pameran ini.
Mirza merupakan Dosen Fisika UGM. Pakar fisika partikel ini mengulik unsur saintifik dalam ayat yang mengispirasi Deni untuk lukisan-lukisannya.
Acara live yang digelar pada Kamis malam, 8 Oktober 2020, pukul 19:30 ini dipandu oleh moderator Kholid Mawardi. Pria yang juga desainer ini mejalankan acara dengan khidmad namun sekaligus mantap.
Interaksi dengan peserta dilakukan via live chat di kanal Youtube
PAINTING EXPLORER, Halaman Facebook KHAT, dan Instagram @khat.arts.
Rangkaian acara Pameran Tunggal Lukisan Deni Junaedi ini terselenggara di bawah komando Aruman, Ketua Jejaring Seniman Muslim KHAT yang menjadi penyelenggara kegiatan.
Berikut ini dokumentasi video yang dikerjakan secara apik oleh Hanawon Otok, Sigid Nugroho, dan Agung Jenni. Adapun fotografer oleh Dian Agus Maryanto "Diagma".
Artists Talk (seniman wicara) Pameran Tunggal Lukisan Deni Junaedi “The Sent Down Iron”
Artists Talk (seniman wicara) sebagai rangkaian acara Pameran Tunggal Lukisan Deni Junaedi “The Sent Down Iron”
Selasa malam, 6 Oktober 2020, pukul 19:30 – 21:30
Pembicara:
- Deni Junaedi
- Agus “Baqul” Purnomo (Kawan kecil)
Moderator:
Aruman, S.Sn., M.A.